Info Musik

Duo Kakak Beradik, G.A.Z.T Merilis Single Terbaru Berjudul "Somedays"

TheMilooooo | 07 June 2020

G.A.Z.T, group band dari duo kakak beradik dari Widy & Nicko baru saja merilis single terbaru yang berjudul "Somedays".

Widy yang sebelumnya sudah dikenal masyarakat Indonesia sebagai vokalis band Vierratale, mengajak sang adik untuk membentuk GAZT karena melihat kepiawaian Nicko dalam bermusik dan menciptakan lagu.

Di awal tahun 2020, GAZT sebenarnya sudah mengeluarkan single pertama mereka yang diberi judul “Farida”. Kini kembali merilis single terbarunya yang berjudul “Somedays”. Nicko sendiri yang membuat lagu ini dan menulis aransemen musiknya. Untuk penulisan lirik, Nicko dibantu dengan kawan musisi lamanya, Adhitya Sutadisastra, untuk merangkai kalimat-kalimat yang secara menyeluruh menceritakan tentang konflik yang sedang dihadapi orang-orang. Secara lirik lagu ini mewakili seseorang yang berdoa dan terus berharap bahwa semua permasalahan akan segera mengarah ke yang lebih baik.

Penggarapan dan proses rekaman dilakukan di Kupink Recordings studio milik pribadi Nicko yang berperan sebagai Producer dan Sound Engineer untuk lagu ini. Dikemas dengan warna musik Rock dan berlirik Bahasa Inggris, Nicko mencoba mengambil sisi lembut dari musik Metal yang biasa dimainkannya dan dikolaborasikan dengan genre musik Emo era tahun 2000 awal. “Untuk genre sih lebih ke Rock, meski ada influence dari genre lain. Karena gue memang lagi mendengarkan banyak genre musik. Saat bikin lagu, biasanya musik yang loe dengerin sedikit banyak mempengaruhi pada musik yang loe buat. Jadi gue eksplor aja dan Alhamdulillah lancar sampai lagu ini selesai”, tutur Nicko.

Widy dan Nicko memilih untuk merilis lagu ini tepat di tengah masalah global Covid-19 ini sebagai pesan untuk semua orang agar tetap positif menghadapinya. Dan Gatz berencana akan terus berkarya untuk merilis mini album pertama mereka di tahun depan.

“Tadinya lagu ini kita pilih sebagai single ke-3, tapi melihat kondisi sekarang ini. Karena dari segi lirik, dengan kondisi kita yang sedang dikarantina ini rasanya lebih tepat kalau kita rilis sekarang”, ucap Widy.

“Setiap orang pasti pernah melewati konflik apapun itu dan berharap suatu saat semua akan baik-baik saja. Mungkin contohnya seperti adanya pandemi Covid-19 ini, kita biarkanlah alam beristirahat dulu dari apapun itu yang sudah dilakukan manusia”, tutup Nicko.

Artikel Menarik Lainnya

Dalam hal eventQu.com memberikan informasi terkini seputar event yang akan datang

Berikut adalah artikel terbaru kami yang kami rangkum dalam eventQu.com.

SELENGKAPNYA

Artikel Menarik Lainnya